Hari ke 36 : Motivasi Sukses 3 - Bukan Untuk Bermegah-Megah

KEHIDUPAN yang LEBIH baik itu diantaranya sudah pasti berhubungan dengan kondisi keuangan. Kalau keuangannya masih belum sehat, ya sudah barang tentu belum bisa dikatakan sukses.

Tapi hati-hati ya, sukses itu bukan untuk pamer, bermegah-megahan atau menghambur-hamburkan kekayaan. Bukan untuk mengumbar nafsu dan juga bukan untuk mengejar gengsi. Juga bukan untuk balas dendam kepada orang lain, karena dulu sewaktu susah kita dihina dan direndahkan.

Semoga nasehat robbani ini bisa menjadi pengingat untuk kita selamanya.

"Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah setiap (memasuki) mesjid, makan, minumlah, dan jangan berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan."
(QS. Al A'raf: 31)

"Bermegah-megahan telah melalaikan, kamu sampai kamu masuk ke dalam kubur."
(QS. At Takatsur: 1-2)

"Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaithan dan syaithan itu ialah sangat ingkar kepada Tuhannya."
(QS. Al Isra': 27)

”Dan golongan kiri, siapakah golongan kiri itu. Dalam (siksaan) angin yang amat panas dan air yang panas yang mendidih, dan dalam naungan asap yang hitam. Tidak sejuk dan tidak menyenangkan. Sesungguhnya mereka sebelum itu hidup bermewah-mewah."
(QS. Al-Waqiah: 41-45)

Tetaplah berjuang untuk SUKSES, BERPRESTASI, BERMANFAAT bagi banyak orang dan juga KAYA RAYA.
Tapi, tetaplah dijaga agar selalu lurus niat kita.


Tulisan lebih lengkap ada disini
Daftar Isi